Beranda » Blog » Tips Untuk Design Interior Ruang Keluarga

Tips Untuk Design Interior Ruang Keluarga

Dipublish pada 3 April 2021 | Dilihat sebanyak 348 kali | Kategori: Blog

Jika ingin waktu berkumpul dengan keluarga lebih terasa nyaman, tentu memiliki ruang keluarga yang indah dan juga nyaman itu penting. Untuk mendapatkan ruang keluarga seperti ini, tentu design interior ruang keluarga Anda harus dipikirkan baik – baik. Bagi Anda yang ingin membuat ruang keluarga, mari bahas bersama tips – tips yang bisa digunakan untuk desain-nya. Berikut adalah bahasan tips – tips tersebut!

Pilih Warna yang Bersifat Netral

Jika ingin mendapatkan tempat keluarga yang nyaman, Anda harus usahakan kombinasi warna netral ada di tempat itu. Warna yang terang dan mencolok, hanya akan membuat perasaan tidak rileks. Pada tempat keluarga, atmosfer rileks lebih penting daripada energy yang diberikan warna – warna terang.

Pilihan warna yang bisa dipilih antara lain adalah krem, hitam, putih, abu – abu dan coklat muda. Pilihan perabot yang menunjukan warna ini tentu lebih mudah dipilih. Untuk coklat, Anda bisa gunakan bahan kayu dengan plitur, warna putih bisa dari tegel lantai, abu – abu dari sofa, krem pada gorden dan hitam pada TV.

Jangan Terlalu Ramai Dekorasi dan Hiasan

Saat membuat design untuk area ruang keluarga, Anda lebih baik tidak menggunakan banyak hiasan dan perabot. Membuat tampilan ruang keluarga sederhana dan kohesif tentu lebih baik. Bayangkan saat ruang keluarga penuh dengan hiasan dan juga perabot, tentu saja Anda dan keluarga tidak akan mudah rileks.

Barang – barang yang banyak juga membuat ruangan terkesan lebih sempit dari seharusnya. Jika memanfaatkan ruangan untuk rileks, lebih baik sisakan space besar untuk tempat lewat dan berkumpul. Hal seperti karpet di lantai depan TV tanpa tambahan perabot apapun tentu sudah bisa melengkapi tampilan ruangan ini, tanpa terkesan terlalu penuh.

Utamakan Perabot Penting Terlebih Dahulu

Saat memilih perabot yang akan dimasukan pada ruang keluarga, Anda lebih baik utamakan perabot yang penting saja. Seperti dibahas sebelumnya, pilihan perabot yang banyak bukan solusi tampilan ruangan keluarga yang baik.

Untuk design interior ruang keluarga, Anda cukup penuhi rak TV, lemari, kursi dan sofa santai. Tambahan lain tentu bisa ada, tapi jangan banyak. Hal seperti karpet busa, lemari kecil, meja kecil dan beberapa tambahan lain bisa digunakan untuk membuat ruang keluarga lebih nyaman digunakan. Tapi ingat, tambahan ini hanya jika interior inti sudah dipenuhi.

Berikan Sentuhan Khas Keluarga

Sama seperti saat memilih variasi kamar tidur sederhana dengan banyak hiasan pribadi yang menunjukan pemiliknya, ruang keluarga juga perlu sentuhan yang menunjukan identitas keluarga. Hal seperti foto keluarga, rak piala anak, lukisan keluarga dan sejenisnya tentu akan menjadikan ruang keluarga lebih menunjukan personalitas pemilik rumah.

Bagaimana menurut Anda bahasan tips design interior ruang keluarga di atas? Mudah – mudahan hal ini dapat membantu Anda mewujudkan ruangan impian. Terima kasih sudah membaca!

Bagikan informasi tentang Tips Untuk Design Interior Ruang Keluarga kepada teman atau kerabat Anda.

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Mungkin Anda tertarik dengan properti berikut ini:

Dijual Tanah Pekarangan dekat ...

Tanah Dijual di Kabupaten Kulonprogo
Rp 4.000.000.000 Nego
  • L.Tanah: 5694 m2

Dijual / Disewakan Tanah + Gud...

Tanah Disewakan di Kabupaten Bantul
Rp 1.400.000.000/tahun
  • L.Tanah: 9434 m2
  • L. Bangunan: 9000 m2

Dijual Tanah Pekarangan di Bla...

Tanah Dijual di Kabupaten Sleman
Rp 556.800.000 Nego

Dijual Rumah 2 Lantai dalam Pe...

Rumah Dijual di Kabupaten Sleman
Rp 2.000.000.000 Nego
  • L.Tanah: 162 m2
  • L. Bangunan: 240 m2
  • K. Tidur: 5
  • K. Mandi: 4

Dijual Rumah Bonus Furniture d...

Rumah Dijual di Kabupaten Sleman
Rp 800.000.000 Nego
  • L.Tanah: 135 m2
  • L. Bangunan: 80 m2
  • K. Tidur: 3
  • K. Mandi: 2

Dijual Rumah 2 Lantai dalam Cl...

Rumah Dijual di Kabupaten Sleman
Rp 1.900.000.000
  • L.Tanah: 111 m2
  • L. Bangunan: 170 m2
  • K. Tidur: 4
  • K. Mandi: 3
SIDEBAR
Jual beli rumah jadi mudah & cepat. Hubungi kami!